La Couleur De La Vie

                                       "C’est un peu de mon histoire"

In Memorial
Chat Room
My Music


Leave Your Message
Your Time Now
Vote For Me
Is My blog's content and design appealing to you to visit back again?

100% Yes!
50% Yes
Less than 50% yes
Not at all
No Comment

View Results

Weather @Depok
The WeatherPixie
Prayer Time
Visitor Counter
Live Page Popularity


Google
 
La journée du Patrimoine
Wednesday, September 24, 2008
Mungkin di Negara kita belum ada "La journée du Patrimoine" seperti yang dilaksanakan baru-baru ini di Eropa. Pertama melihat dari Iklan yang terpasang di Bus Divia yang menjadi alat transportasi di kota Dijon. Tertulis dengan jelas "Le pass 5 Euro pour voyager en Bourgogne", dalam hati, wah jalan-jalan selama seharian cuman 5 Euro dapat mengelilingi wilayah Bourgogne (sejenis Provinsi) dengan segala model tranportasi yang tersedia untuk public (kereta dan Bus). Ternyata Kang Sunny juga melihat informasi tersebut, dan dia mencari informasi lebih lengkap dari bagaimana mendapatkan tiket dan mencari rute yang akan dikunjungi.

Oh iya, apa itu "La journée du Patrimoine" ? Dalam arti yang saya ambil dari istilah mbak julia, yaitu "Hari Kebangsaan". Dimana diseluruh wilayah Perancis melaksanakannya. Namun dibuatlah berdasarkan regional atau wilayah.


Hari I (20 September 2008)

Perjalan dimulai dari Dijon menuju Kota Beaune. Karena berangkat jam 7.15, jadi setelah sahur langsung menuju GARE (stasion kereta). Kebayang, jam 6.00 sudah harus jemput yuli dan lulu di flat Elfitrin. Diluar angin yang menembus jaket terasa dingin, namun aku harus segera jemput mereka agar tidak ketinggalan kereta.
Ternyata kita adalah kelompok terakhir yang sampai di GARE, 3 kelompok lagi sudah menunggu di dalam stasion. Di ruang tunggu, dengan sering menenggok display jadwal kereta di jalur berapa.

Kereta tiba dengan tepat waktu, perjalanan menempuh kurang lebih 30 menit untuk sampai di Beaune. Waktu 3 jam untuk mengelilingi kota Beaune, sayangnya karena masih pagi banget dan hari Sabtu suasana kotanya masih terlena dalam mimpi. Langkah demi langkah kami menuju Pusat Kota dengan mengikuti penunjuk jalan. Sambil jalan, jika melihat objek yang akan bagus untuk dijadikan background untuk foto bersama.
Masih banyak waktu, tapi rasanya sudah cukup mengelilingi kota Beaune, dan secara perlahan langkah kaki menuju GARE Beaune. Disini kami bertemu dengan rombongan dari Le Creusot untuk bergabung bersama kami untuk melanjutkan perjalanan ke kota lain.






Target berikutnya adalah kota Macon dengan Mampir selama 3-4 menit untuk pindah kereta di Chalon-Sur-Saone. Perjalanan Beaune ke Macon memerlukan waktu 30-35 menit, dan waktu tersebut dimanfaatkan untuk meluruskan kaki yang sudah terasa pegal. Bahkan ada yang nyempatin tidur untuk mengisi kekuatan jika sampai kota Macon. Macon mempunyai sungai yang indah, dan terlihat lebih modern bangunannya di banding kota Beaune. Karena hanya hanya mempunya waktu 90 menit, kami tidak bisa menikmati lebih lama, karena kereta berikutnya akan mengantarkan kami ke Kota Tournus.
Perjalanan Macon - Tournus 15 menit dengan kereta api. Dan sebagai besar terlihat wajah-wajah kecapean. Mungkin karena puasa atau sudah ngak kuat jalan. Dengan perlahan dengan mencari peta kota Tournus langkah kaki mulai terlihat berat untuk melangkah. Sesekali istrahat hanya untuk melepas pegal, dan berteduh. Akhirnya diputuskan hanya mengunjungi Bangunan Meseum. Karena masih waktu di Tournus ada 1 jam. Sisanya memanfaatkan Jardin (Taman) yang tak jauh dari Meseum.

Kota selanjutnya Chalon-Sur-Saone. Salah seorang rombongan pada tahun ke-2 akan melanjutkan study di kota ini. Ibu Dian senang sekali bisa mengenal kota ini lebih dahulu. Di Chalon-Sur-Saone, kami tidak dapat menikmati lebih lama kota tersebut. Selain waktu nya hanya 17 - 20 menit jadi diputuskan naik Bus Gratis yang keliling kota. Selain itu beberapa rombongan sudah mulai mengeluh tidak kuat jalan.

Perjalan Hari pertama akan berakhir di Le Creusot, dan sekaligus akan menginap di tempat Julia. Untuk sampai ke kota tersebut, harus kembali ke Beaune dan pindah kereta menuju Never. Perjalan ditempuh 40-50 menit termasuk transit di Beaune.
Sialnya ...... kereta dari Beaune ke Le Creusot ternyata penuh, akhirnya cari bangku sendiri, bahkan ada yang berdiri selama 30 menit. Dengan sisa tenagaku, aku memutuskan berdisi saja.

Sesampai di GARE Le Creusot, 5 orang rombongon yang sudah tidak kuat jalan menunngu jemputan Suami Julia. Sedangkan sisanya 10 orang jalan kaki sambil melihat2 kota Le Creusot hanya untuk sekedar lewat. Sampai di rumah Julia waktu sudah menunjukkan 19.15. Pertanda buka puasa tinggal 20 menit.... selamat akhirnya kaki bisa diluruskan. Dan rendang sudah tersaji siap di lahap.


Hari II (21 September 2008)

Tujuan kota sebelumnya adalah Never, namun sebagian besar rombongan sudah tidak mampu lagi untuk jalan. Akhirnya jam 10 siang baru keluar dan keliling kota Le Creusot. Itupun hanya masuk Taman, tidak ada yang menarik hanya menunggu waktu jam 1 untuk balik ke Dijon.

Makasih mbak Julia dah memberikan tempat untuk kami istrahat dan makanan yang sangat kami rindukan.... merci beaucoup.

Tahun depan ada lagi Patrimoine ? kita liat aja ke mana tujuan berikutnya.

Labels: , ,

posted by Musa @ 1:57 AM  
0 Comments:
Post a Comment
<< Home
 
About Me

Name: Musa
Home: Depok, Jawa Barat, Indonesia
About Me: Seorang yg sederhana, moderat, individu serta suka dedikasi dan komitmen dalam semua aspek hidup. Dalam pandanganku sendiri sebagai seorang stabil, bertanggung jawab, percaya diri dan orang penuh kasih yang mempunyai niat baik. Kenangan dari segalanya langkahku merupakan pengalaman berharga dimasa mendatang. Petualanganku dimulai dari pulau “Celebes” yang lebih dikenal dengan Sulawesi. Tepatnya di daerah Gorontalo tempat kelahiran dan masa-masa kecilku bermain dan tumbuh. Minat yang berkisar akademis terutama hardware system, petualangan. Mengunjungi suatu tempat dan hidup bebas dari “penjajahan” kesenangan penuh kasih. Bagaimanapun, seorang Purnawarman Musa masih merasakan bahwa aku bukanlah seorang yang sempurna.


YM ID : adadegh
See my complete profile
Facebook ID
Previous Post
Archives
Current Moon
CURRENT MOON
moon info
Other My Blog

Coretan

↑ @Gunadarma University

Serpihan-serpihan Catatanku

↑ @Blogsome dot Com

Links
This Day in History

Total Online
UG Radio
Powered by

BLOGGER

© 2005 La Couleur De La Vie Template by Isnaini Dot Com